kode 3

Resep Masakan

Blog ini menyediakan berbagai Kumpulan cara memasak dan cara membuat puding bagi ibi ibu rumah tangga pasti gemar memasak di halaman ini kita akan menyajikan informasi mengenai resep masakan yang tentunya akan menambah ilmu pengetahuan tentang memasak anda.

Resep Tumis Cumi Basah Pedas Manis

Resep Tumis Cumi Basah Pedas Manis -  Sajian kuliner dari olahan cumi yang praktis bisa dilakukan dengan cara ditumis maupun oseng-oseng. Cumi yang memiliki tekstur daging yang empuk akan semakin menggoda bila ditumis pedas dengan campuran pete. Tumis cumi basah pedas manis adalah salah satu diantara sekian banyak menu masakan dari cumi-cumi yang bisa menjadi andalan sebagai variasi makan enak sehari-hari.

Cara Membuat Tumis Cumi Basah Resep Pedas Manis
Resep Tumis Cumi Basah

Memasak cumi ukuran kecil lebih mudah dan praktis karena lebih cepat empuk, berbeda dengan ukuran yang lebih besar yang diperlukan tips khusus agar tidak alot dan tidak berbau amis.
Masakan cumi kali ini bisa dijadikan ide sederhana dalam menambah wawasan menu makan harian kita bersama keluarga. Bahan serta bumbu yang diperlukan dalam cara membuat tumis cumi pedas manis adalah sebagai berikut dibawah ini :

Bahan dan bumbu :
  • 500 gram - cumi basah ukuran kecil
  • secukupnya - air hangat untuk merendam
  • 2 papan - pete
  • 1 batang - bawang daun diiris kasar
  • 1 buah - bawang bombay diiris kasar
  • 3 buah - cabe merah besar diiris halus
  • 1/2 ruas jari - jahe diiris halus
  • 1 lembar - daun jeruk disobek
  • 1 sendok teh - gula pasir
  • 2 sendok makan - kecap manis
  • 100 ml - air
  • Minyak sayur - secukupnya untuk menumis
Bumbu halus :
  • 6 butir - bawang merah
  • 3 siung - bawang putih
  • 8 buah - cabe rawit merah
  • 1/2 sendok teh - garam
  • 1 sendok teh - gula merah yang sudah diserut
Cara Membuat Tumis Cumi Basah Pedas Manis
  1. Cuci bersih cumi-cumi dan tinta hitam dengan air yang mengalir atau air keran. Rendam dengan air hangat sekitar 20 menit lalu angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan sedikit minyak dalam wajan, tumis bumbu halus lalu aduk-aduk sampai wangi. Masukkan bumbu yang diiris-iris termasuk daun jeruk aduk-aduk sampai bumbu tercampur rata.
  3. Tuangkan 100 ml air, masukkan cumi yang sudah di rendam tadi dan pete lalu aduk- aduk hingga bumbu meresap.
  4. Masukkan gula pasir dan terakhir beri kecap manis, kemudian aduk-aduk kembali dan masak sampai bumbu meresap dan matang, angkat dan siap untuk dihidangkan selagi hangat.
0 Komentar untuk "Resep Tumis Cumi Basah Pedas Manis"

 
Copyright © 2014 Resep Masakan - All Rights Reserved
Media Informasi Bmd Syariah
kode1