kode 3

Resep Masakan

Blog ini menyediakan berbagai Kumpulan cara memasak dan cara membuat puding bagi ibi ibu rumah tangga pasti gemar memasak di halaman ini kita akan menyajikan informasi mengenai resep masakan yang tentunya akan menambah ilmu pengetahuan tentang memasak anda.

Resep Bubur Sumsum Gurih Spesial Lembut

Resep Bubur Sumsum Enak yang Lembut - Makanan dengan ciri khas berwarna putih dan bertekstur super lembut ini, merupakan jenis bubur yang sangat enak untuk dinikmati kapan pun. Memang tidak banyak bahan-bahan yang digunakan, karena adonan dasar cara membuat bubur sumsum yang enak dan lembut hanya terbuat dari bahan tepung beras bercampur santan. Selain itu, cita rasanya sangat gurih serta beraroma wangi dari pemakaian daun pandan. Penyajiannya yang dilengkapi dengan saus gula merah, membuatnya semakin lezat dan spesial.

Resep Membuat Bubur Sumsum

Resep Bubur Sumsum

Kudapan ini bisa mejadi menu dessert tradisional yang favorit dengan cita rasa manis dan gurihnya, serta ringan disantap karena spesial lembut. Selain itu, bubur sumsum juga sangat disukai anak-anak bayi maupun balita sampai kakek dan nenek.

Walaupun mudah dan sederhana, tetapi tak jarang pula sebagain orang sering kali mengalami kegagalan dalam membuatnya. Sebenarnya tidak ada tips khusus, selain takaran bahan yang sangat mempengaruhi kelembutan tekstur bubur yang akan dihasilkan, juga pengaturan penggunaan besar kecilnyanya api kompor, sehingga resep membuat bubur sumsum yang gurih dan spesial lembut di bawah ini bisa menjadi patokan.

Bahan bubur sumsum :
  • 250 gram - tepung beras
  • 1/2 sendok teh - garam
  • 1 lembar - daun pandan disobek-sobek
  • 1200 ml santan dari 1 butir kelapa
Bahan saus gula merah :
  • 200 ml - air
  • 250 gram - gula merah diserut
  • 2 lembar - daun pandan disimpul

Cara Membuat Bubur Sumsum Enak dan Lembut

  1. Campur dan aduk hingga benar-benar rata setengah bagian santan (600 ml) dengan garam dan tepung beras, sisihkan untuk sementara.
  2. Sedangkan sisa santan (600 ml) dimasak dalam panci dengan api sedang bersama daun pandan sambil diaduk-aduk sampai mendidih.
  3. Tuangkan adonan tepung beras tadi selanjutnya masak di atas api kecil. Aduk-aduk hingga adonan matang mengental dan menjadi lembut lalu matikan api. Proses memasaknya cukup memakan waktu supaya bubur tidak berbau tepung mentah dan terus diaduk supaya adonan tidak menggumpal atau gosong.
  4. Sementara itu untuk membuat sausnya, kita campurkan air beserta gula merah dan daun pandan. Masak hingga mengental lalu angkat dan saring.
  5. Untuk penyajian silahkan ambil bubur sumsum tadi, tuang dalam mangkuk saji kemudian sirami dengan saus gula merahnya.
0 Komentar untuk "Resep Bubur Sumsum Gurih Spesial Lembut"

 
Copyright © 2014 Resep Masakan - All Rights Reserved
Media Informasi Bmd Syariah
kode1